AKP Hermanto: Patroli Perintis Presisi Polres PALI Jaga Stabilitas Keamanan di Bulan Ramadan

PALI, OJ– Sat Samapta Polres PALI kembali melakukan Patroli Perintis Presisi pada Kamis siang (13/03/2025) guna memastikan keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas) di bulan suci Ramadan.

Patroli ini menyasar daerah rawan gangguan kamtibmas, terutama di sekitar Jalan Arah Simpang Raja dan Kalangan Simpang Raja.

Patroli ini dipimpin oleh Aipda Wawan Agus Handoko, A.Md, dengan didukung personel Bripda Riza Andrean Putra, Bripda Muhammad Haidar Kurniawan, Bripda Aqil Julian Fadhil, dan Bripda M. Fariz.

Berdasarkan Sprint Patroli Nomor: Sprin / 07 / II / 2025 / SAMAPTA, tim bergerak menyusuri titik-titik strategis guna meminimalisir potensi gangguan keamanan selama Ramadan.

Kasat Samapta Polres PALI, AKP Hermanto, A.Md, menegaskan bahwa patroli ini bertujuan menjaga stabilitas keamanan selama bulan suci.

“Kami memastikan situasi tetap aman dan terkendali, terutama di kawasan yang menjadi pusat aktivitas masyarakat. Kehadiran kami di lapangan diharapkan dapat memberikan rasa aman bagi warga,” ujarnya.

Kapolres PALI, AKBP Khairu Nasrudin, S.I.K., M.H., juga menekankan pentingnya patroli ini sebagai bentuk komitmen Polres PALI dalam menjaga keamanan dan ketertiban.

“Patroli Perintis Presisi ini adalah langkah nyata dalam menciptakan situasi kondusif, khususnya di bulan Ramadan. Kami ingin memastikan masyarakat dapat beribadah dan menjalankan aktivitasnya dengan nyaman tanpa gangguan,” tegasnya.

Dengan adanya patroli ini, diharapkan potensi gangguan keamanan dapat diminimalisir, sehingga masyarakat dapat menjalankan ibadah Ramadan dengan tenang dan damai.